Hadir pada kesempatan itu kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Timur yang diwakili oleh pengawas pendidikan, Camat Balikpapan Utara yang diwakili oleh sekretaris Camat dan Ketua Komite SMK Negeri 6 Balikpapan, Karmidi, S.Pd serta para tamu undangan dari unsur terkait dengan pendidikan, Dunia Industri dan beberapa kepala SMK di Balikpapan.
Dalam sambutannya ketua komite mengutarakan maksud diadakannya pelepasan siswa ini sebelum pengumuman kelulusan supaya dapat meredam beban mental siswa dalam menunggu pengumuman kelulusan yang akan diumumkan pada tanggal 3 Mei 2018.
Kepala SMKN 6 Balikpapan, Drs. Asmid Noor, M.Pd dalam sambutannya mengharapkan kepada seluruh siswa untuk terus menuntut ilmu dan selalu mengembangkan diri menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
Dilanjutkan dengan acara pengalungan medali dan pemberian penghargaan kepada siswa berprestasi dan pengumuman siswa siswi yang diterima di berbagai perguruan tinggi di Kalimantan Timur.
Berbagai acara hiburan yang digelar membuat acara pelepasan siswa ini semakin meriah. Diawali dengan tari tradisional Kalimantan Timur dilanjutkan dengan penampilan paduan suara siswa SMK Negeri 6 Balikpapan, sajian gitar akustik dari Ibnu Wibowo salah seorang guru SMK Negeri 6 Balikpapan sempat membuat hadirin terpesona.
Tak ketinggalan penampilan modern dance guru guru SMK Negeri 6 Balikpapan membuat suasana pelepasan semakin heboh, diiringi lagu India membuat siswa ikut berjoget ria menikmati alunan music yang dilantunkan.
Acara ditutup dengan sesi foto bersama Kepala Sekolah, K3 dan wali kelas dengan siswa dari setiap kelas. Kemudian acara salam-salaman dengan semua siswa dan guru serta kepala sekolah.
Selamat jalan anak anak siswa kelas XII angkatan ke 4.. Semoga kalian semua sukses dalam menyongsong masa depan yang lebih baik
]]>Siswa siswi kelas XII mengikuti doa dan zikir bersama dengan perasaan khusyu dengan penuh harap memohon kehadirat Allah SWT semoga diberi kesuksesan dalam menempuh ujian sekolah dan ujian nasional pada tahun ini, serta mendapatkan hasil yang memuaskan.
Doa dan zikir dipimpin oleh Ustadz Muhammad Ali selaku pengurus Masjid Al-Ikhlas, berlangsung sekitar 45 menit itu, sempat membuat siswa-siswi terharu biru sampai menangis tersedu-sedu mengikuti doa yang dipanjatkan oleh sang ustadz.
Untaian doa sang Ustadz dipanjatkan dengan sangat khidmat dan khusyu membuat airmata siswa siswi SMKN 6 Balikpapan mengalir semakin deras, seiring dengan perasaan pasrah pada ilahi dengan satu harapan yaitu semoga diberi kesuksesan dalam menghadapi ujian yang akan digelar minggu depan. Aamin YRA…..
Sukses buat kalian anak-anak…
]]>Di SMKN 6 Balikpapan UKK sudah berlangsung mulai minggu kedua bulan Pebruari 2018 diawali dengan jrurusan Multimedia kemudian menyusul jurusan RPL dan jurusan lainya.
Untuk UKK jurusan TITIL (listrik) berlangsung pada tanggal 7 s/d 14 Pebruari 2018
UKK jurusan Teknik Permesinan (TP) dilaksanakan mulai tanggal 5 s/d 19 Pebruari 2018 di bengkel teknik permesinan.
UKK jurusan Teknik Kendaraan Ringan dilaksanakan pada tanggal 12 sampai tanggal 15 Pebruari 2018 di workshop TKR
Dokumentasi masing-masing UKK (silahkan klik tautan berikut untuk melihat dokumentasinya)
]]>Dalam pelaksanaan UKK kali ini yang menjadi penguji eksternal adalah Bapak Ariyadi, ST, MT salah seorang staf pengajar (dosen) dari Isntitut Teknologi Kalimantan (ITK) dan Bapak Subur Anugrah, ST, M.Eng staf pengajar dari STIMIK STIKOM Balikpapan.
Pelaksanaan Ujian Kompetensi Keahjlian ini dimulai dari jam 08.00 sampai jam 16.00 selama dua hari.
Adapun tujuan dari Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) SMK adalah sebagai berikut:
Selamat menempuh Ujian bagi siswa RPL.. semoga sukses .. Silahkan Lihat foto fotonya disini
]]>
Kegiatan ini rutin berlangsung setiap hari Jumat pada jam pertama atau jam 07.15 sampai dengan jam 08.00 WITA, diikuti oleh semua warga sekolah mulai dari siswa, guru dan staf karyawan. Tujuan dari kegiatan ini adalah salah satunya untuk membuat lingkungan bersih dan nyaman serta menciptakan buadaya sehat bagi seluruh warga sekolah.
]]>Pada tahun pelajaran 2017 / 2018 ini, pelaksanaan UKK untuk Praktik Kejuruan untuk jurusan Multimedia dilaksanakan pada tanggal 4 dan 5 Pebruari 2018
]]>Ujian Praktik Kejuruan dapat dilaksanakan menggunakan standar yang ditetapkan oleh industri, Lembaga Sertifikasi Profesi dan perangkat uji yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di Tempat-tempat uji kompetensi. Satuan pendidikan yang menyelenggarakan UKK harus dinyatakan layak sebagai tempat uji kompetensi oleh koordinator Ujian Nasional Tingkat Provinsi atau Lembaga Sertifikasi Profesi. Perangkat ujian praktik yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bersifat terbuka dan peserta uji dapat berlatih menggunakan perangkat ujian tersebut sebelum pelaksanaan ujian.
]]>