https://smkn6-bpn.net Sun, 29 Apr 2018 22:36:05 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.9.9 https://i1.wp.com/smkn6-bpn.net/wp-content/uploads/2017/10/cropped-cropped-logo-smkn-6-kecil.png?fit=32%2C32&ssl=1 https://smkn6-bpn.net 32 32 142596210 Pelepasan Siswa SMKN 6 Balikpapan Angkatan ke 4 https://smkn6-bpn.net/pelepasan-siswa-smkn-5-balikpapan-angkatan-ke-4/ https://smkn6-bpn.net/pelepasan-siswa-smkn-5-balikpapan-angkatan-ke-4/#respond Sun, 29 Apr 2018 22:12:41 +0000 https://smkn6-bpn.net/?p=771 Pelepasan siswa SMK Negeri 6 Balikpapan angkatan ke 4 berlangsung meriah yang digelar di Grand Ballroom Hotel Platinum Balikpapan (28/4/2018), dihadiri sebanyak 408 siswa dari enam jurusan yaitu Teknik Instalasi Tenaga Listrik, Teknik Pengelasan, Teknik Kendaraan Ringan, Teknik Komputer Jaringan, Rekayasa Perangkat Lunak dan Multimedia.

Hadir pada kesempatan itu kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Timur yang diwakili oleh pengawas pendidikan, Camat Balikpapan Utara yang diwakili oleh sekretaris Camat dan Ketua Komite SMK Negeri 6 Balikpapan, Karmidi, S.Pd serta para tamu undangan dari unsur terkait dengan pendidikan, Dunia Industri dan beberapa kepala SMK di Balikpapan.

Dalam sambutannya ketua komite mengutarakan maksud diadakannya pelepasan siswa ini sebelum pengumuman kelulusan supaya dapat meredam beban mental siswa dalam menunggu pengumuman kelulusan yang akan diumumkan pada tanggal 3 Mei 2018.

Kepala SMKN 6 Balikpapan, Drs. Asmid Noor, M.Pd dalam sambutannya mengharapkan kepada seluruh siswa untuk terus menuntut ilmu dan selalu mengembangkan diri menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

Dilanjutkan dengan acara pengalungan medali dan pemberian penghargaan kepada siswa berprestasi dan pengumuman siswa siswi yang diterima di berbagai perguruan tinggi di Kalimantan Timur.

Berbagai acara hiburan yang digelar membuat acara pelepasan siswa ini semakin meriah. Diawali dengan tari tradisional Kalimantan Timur dilanjutkan dengan penampilan paduan suara siswa SMK Negeri 6 Balikpapan, sajian gitar akustik dari Ibnu Wibowo salah seorang guru SMK Negeri 6 Balikpapan sempat membuat hadirin terpesona.

Tak ketinggalan  penampilan modern dance guru guru SMK Negeri 6 Balikpapan membuat suasana pelepasan semakin heboh, diiringi lagu India membuat siswa ikut berjoget ria menikmati alunan music yang dilantunkan.

Acara ditutup dengan sesi foto bersama Kepala Sekolah, K3 dan wali kelas dengan siswa dari setiap kelas. Kemudian acara salam-salaman dengan semua siswa dan guru serta kepala sekolah.

Selamat jalan anak anak siswa kelas XII angkatan ke 4.. Semoga kalian semua sukses dalam menyongsong masa depan yang lebih baik

]]>
https://smkn6-bpn.net/pelepasan-siswa-smkn-5-balikpapan-angkatan-ke-4/feed/ 0 771
Doa dan Zikir Bersama Siswa SMKN 6 Balikpapan https://smkn6-bpn.net/755-2/ https://smkn6-bpn.net/755-2/#respond Fri, 09 Mar 2018 07:41:30 +0000 https://smkn6-bpn.net/?p=755 Menjelang pelaksanaan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) tanggal 19 s/d 29 Maret 2018 dan Ujian Nasional (UN) tanggal 2 s/d 5 April 2018, SMK Negeri 6 Balikpapan menggelar Doa dan Zikir bersama yang dihadiri siswa siswi kelas XII hari ini (Jumat, 09/03/18). Acara ini yang diselenggarakan di Masjid Al-Ikhlas yang berada disekitar Kampus SMKN 6 Balikpapan.

Siswa siswi kelas XII mengikuti doa dan zikir bersama dengan perasaan khusyu dengan penuh harap memohon kehadirat Allah SWT semoga diberi kesuksesan dalam menempuh ujian sekolah dan ujian nasional pada tahun ini, serta mendapatkan hasil yang memuaskan.

Doa dan zikir dipimpin oleh Ustadz Muhammad Ali selaku pengurus Masjid Al-Ikhlas,  berlangsung sekitar 45 menit itu, sempat membuat siswa-siswi terharu biru sampai menangis tersedu-sedu mengikuti doa yang dipanjatkan oleh sang ustadz.

Untaian doa sang Ustadz  dipanjatkan dengan sangat khidmat dan khusyu membuat airmata siswa siswi SMKN 6 Balikpapan mengalir semakin deras, seiring dengan perasaan pasrah pada ilahi dengan satu harapan yaitu semoga diberi kesuksesan dalam menghadapi ujian yang akan digelar minggu depan. Aamin YRA…..

Sukses buat kalian anak-anak…

]]>
https://smkn6-bpn.net/755-2/feed/ 0 755
Ujian Kompentesi Keahlian untuk TITL, TP dan TKR https://smkn6-bpn.net/ujian-kompentesi-keahlian-untuk-titl-tp-dan-tkr/ https://smkn6-bpn.net/ujian-kompentesi-keahlian-untuk-titl-tp-dan-tkr/#respond Mon, 12 Feb 2018 02:05:07 +0000 https://smkn6-bpn.net/?p=554 Uji Kompetensi Keahlian atau UKK merupakan ujian akhir kompetensi yang wajib diikuti seluruh siswa dan siswi SMK dengan mempraktekan keahlian masing-masing sesuai dengan jurusan yang diikuti di SMK. Peserta UKK akan diberikan paket soal berisikan perintah-perintah yang harus dipraktekan dengan baik dan pada umumnya penguji UKK berasal dari profesional industri atau akademisi yang sesuai dengan kompetensi keahlian yang dimiliki oleh masing-masing peserta UKK.

Di SMKN 6 Balikpapan UKK sudah berlangsung mulai minggu kedua bulan Pebruari 2018 diawali dengan jrurusan Multimedia kemudian menyusul jurusan RPL dan jurusan lainya.

Untuk UKK jurusan TITIL (listrik) berlangsung pada tanggal 7 s/d 14 Pebruari 2018

UKK jurusan Teknik Permesinan (TP) dilaksanakan mulai tanggal 5 s/d 19 Pebruari 2018 di bengkel teknik permesinan.

UKK jurusan Teknik Kendaraan Ringan dilaksanakan pada tanggal 12 sampai tanggal 15 Pebruari 2018 di workshop TKR

Dokumentasi masing-masing UKK (silahkan klik tautan berikut untuk melihat dokumentasinya)

]]>
https://smkn6-bpn.net/ujian-kompentesi-keahlian-untuk-titl-tp-dan-tkr/feed/ 0 554
Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) RPL https://smkn6-bpn.net/ujian-kompetensi-keahlian-ukk-rpl/ https://smkn6-bpn.net/ujian-kompetensi-keahlian-ukk-rpl/#respond Mon, 12 Feb 2018 00:34:45 +0000 https://smkn6-bpn.net/?p=520 Sebagai salah satu syarat untuk lulus pada SMK jurusan Rekayasa Perangkat Lunak adalah dengan mengikuti Ujian Kompetensi Keahlian (UKK). Untuk jurusan RPL di SMK Negeri 6 Balikpapan, ujian kompetensi ini dilaksanakan pada tanggal 13 dan 13 Pebruari 2018 di ruang lab. komputer.

Dalam pelaksanaan UKK kali ini yang menjadi penguji eksternal adalah Bapak Ariyadi, ST, MT salah seorang staf pengajar (dosen) dari Isntitut Teknologi Kalimantan (ITK) dan Bapak Subur Anugrah, ST, M.Eng staf pengajar dari STIMIK STIKOM Balikpapan.

Pelaksanaan Ujian Kompetensi Keahjlian ini dimulai dari jam 08.00 sampai jam 16.00 selama dua hari.

Adapun tujuan dari  Ujian Kompetensi Keahlian  (UKK) SMK adalah sebagai berikut:

  1. Mengukur pencapaian kompetensi siswa SMK yang akan menyelesaikan pendidikannya.
  2. Memfasilitasi siswa SMK yang akan menyelesaikan pendidikannya untuk mendapatkan sertifikat kompetensi
  3. Mengoptimalkan pelaksanaan sertifikat oleh SMK yang berorientasi pada permintaan industri terhadap tenaga kerja kompeten yang memiliki sertifikat kompetensi.
  4. Menfasilitasi kerjasama SMK dengan dunia usaha / industri dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga kerja kompeten bersertifikat kompetensi

Selamat menempuh Ujian bagi siswa RPL.. semoga sukses .. Silahkan Lihat foto fotonya disini

 

]]>
https://smkn6-bpn.net/ujian-kompetensi-keahlian-ukk-rpl/feed/ 0 520
Senam dan Kerja Bakti https://smkn6-bpn.net/senam-dan-kerja-bakti/ https://smkn6-bpn.net/senam-dan-kerja-bakti/#respond Thu, 08 Feb 2018 23:33:48 +0000 https://smkn6-bpn.net/?p=298 SMK Negeri 6 Balikpapan sebagai salah satu sekolah kejuruan berbasis IT dan Rekayasa yang berada di bagian utara kota Balikpapan, pada setiap hari Jumat pagi diadakan senam dan kerja bakti di lingkungan sekolah.

Kegiatan ini rutin berlangsung setiap hari Jumat pada jam pertama atau jam 07.15 sampai dengan jam 08.00 WITA, diikuti oleh semua warga sekolah mulai dari siswa, guru dan staf karyawan. Tujuan dari kegiatan ini adalah salah satunya untuk membuat lingkungan bersih dan nyaman serta menciptakan buadaya sehat bagi seluruh warga sekolah.

]]>
https://smkn6-bpn.net/senam-dan-kerja-bakti/feed/ 0 298
Ujian Kompetensi Multimedia https://smkn6-bpn.net/ujian-kompetensi-multimedia/ https://smkn6-bpn.net/ujian-kompetensi-multimedia/#respond Wed, 07 Feb 2018 09:57:08 +0000 https://smkn6-bpn.net/?p=226 Salah satu tahapan dalam rangkaian kegiatan Ujian Nasional, khususnya bagi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) adalah pelaksanaan Uji Kompetensi Keahlian (UKK).

Pada tahun pelajaran 2017 / 2018 ini, pelaksanaan UKK untuk Praktik Kejuruan untuk jurusan Multimedia dilaksanakan pada tanggal 4 dan 5 Pebruari 2018

]]>
https://smkn6-bpn.net/ujian-kompetensi-multimedia/feed/ 0 226
Uji Kompetensi Keahlian https://smkn6-bpn.net/uji-kompetensi-keahlian/ https://smkn6-bpn.net/uji-kompetensi-keahlian/#respond Wed, 07 Feb 2018 08:47:01 +0000 https://smkn6-bpn.net/?p=197 Uji Kompetensi Keahlian (UKK) adalah bagian dari intervensi Pemerintah dalam menjamin mutu pendidikan pada satuan pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan. Pelaksanaan UKK bertujuan untuk mengukur pencapaian kompetensi siswa pada level tertentu sesuai Kompetensi Keahlian yang ditempuh selama masa pembelajaran di SMK. UKK terdiri dari Ujian Praktik Kejuruan yang umumnya diselenggarakan sebelum pelaksanaan Ujian Nasional dan Ujian Teori Kejuruan yang merupakan bagian dari rangkaian pelaksanaan Ujian Nasional.

Ujian Praktik Kejuruan dapat dilaksanakan menggunakan standar yang ditetapkan oleh industri, Lembaga Sertifikasi Profesi dan perangkat uji yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di Tempat-tempat uji kompetensi. Satuan pendidikan yang menyelenggarakan UKK harus dinyatakan layak sebagai tempat uji kompetensi oleh koordinator Ujian Nasional Tingkat Provinsi atau Lembaga Sertifikasi Profesi. Perangkat ujian praktik yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bersifat terbuka dan peserta uji dapat berlatih menggunakan perangkat ujian tersebut sebelum pelaksanaan ujian.

]]>
https://smkn6-bpn.net/uji-kompetensi-keahlian/feed/ 0 197
Selamat Datang https://smkn6-bpn.net/hello-world/ https://smkn6-bpn.net/hello-world/#respond Fri, 06 Oct 2017 08:15:16 +0000 https://smkn6-bpn.net/?p=1 SMK Negeri 6 Balikpapan adalah

]]>
https://smkn6-bpn.net/hello-world/feed/ 0 1